Dewi Ostara (Eostre) |
Pada hari ini di mana konten ini diterbitkan adalah Hari Raya Ostara atau Spring Equinox. Dalam pemahaman Wicca dan agama Kuno (Paganisme), musim semi adalah penanda kelahiran atau kebangkitan baru bagi Sang Dewi. Sang Dewi lahir kembali menjadi Dara yang penuh potensi, sensualitas, dan pesona. Karena itu biasanya pada momen seperti ini sosok dewi yang dipuja adalah Kore (wujud awal Persefoni), Flora, Eostre/Ostara, Ishtar, Inanna, dan banyak lagi.
Saya mendedikasikan konten ini untuk kalian yang ingin turut serta dalam perayaan Ostara. Ritual ini bisa dipakai oleh Wiccan, Pagan, atau Penyihir (Witch). Ritual akan sangat mudah dan sederhana.
Pertama-tama, siapkan semangkuk air bersih. Siapkan lilin. Lalu, siapkan daun-daunan dan atau bunga. Letakkan daun dan bungan pada sebuah mangkuk. Bunga dan daunnya bebas, bisa apa saja, tidak ada batasan.
Nyalakan lilin. Api lilin adalah representasi cahaya matahari yang membawa kelahiran baru setelah musim dingin panjang. Air dalam mangkuk merepresentasikan daya kehidupan atau sumber kesuburan. Bunga dan daun adalah representasi kehadiran Sang Dewi. Bacalah pujian di bawah ini:
Kore, perawan padang bunga. Tubuh ranum, rambut berhias bunga aneka rupa. Menarilah di padang dan bukit berbunga, jejak kaki-Mu akan membuka gerbang kehidupan baru. Dikuduskan Dara Suci, Kore, putri Demeter dan Zeus yang surgawi.
Siklus hidup baru telah dimulai. Seluruh bumi bersukacita bersama Flora yang menari dan menyanyi. Burung di dahan, kupu-kupu dan kumbang, semua menyanyikan lagu alam. Embuskan napas kehidupan pada benih-benih yang tertidur dalam tanah yang beku. Ketuk setiap pohon dan bangunkan mereka dari tidur yang panjang.
Ishtar tersenyum pada dunia, cahaya-Nya menyibak tirai beku dan membangkitkan yang mati. Benih dalam tanah bangkit dan tumbuh menyambut kedatangan Ishtar yang keemasan. Sebagaimana Inanna bangkit dari kematian dan bebas dari Irkalla, semua yang tersembunyi dalam tanah gelap nan beku dilahirkan melalui rahim-Nya. Inanna melahirkan kehidupan, maka dunia meninggikan Ia sebagai Ibu Kehidupan.
Eostre, engkau sang fajar bagi dunia. Daya magis dan tarian-Mu membawa kebangkitan bagi yang telah terbuang dalam kegelapan. Benih-benih dan para roh alam yang mendekam dalam kebekuan, semuanya bangkit dan terbang berarak-arak mengikuti arahan Eostre. Kelinci kesuburan, telur keberuntungan. Tanda-tanda kebangkitan. Barangsiapa berdoa padanya, maka akan dibebaskan dari kegelapan dan dibimbing menuju kebangkitan.
Pujian telah selesai. Sekarang saatnya ritual utama. Ini adalah doanya:
Sebagaimana Bumi telah diberkati dengan musim semi dan kebangkitan, pada hari yang kudus bagi dunia, aku berdoa: biarlah yang aku bangkit hari ini seperti benih yang tumbuh dari tanah yang gelap. Biarlah aku bangkit seperti berudu yang menjadi katak dan meninggalkan kolam. Biarlah aku bangkit seperti rumput yang dulu beku dan kini menghijau kembali. Biarlah aku bangkit seperti matahari yang selalu terbit dan menang atas kegelapan juga musim dingin panjang. Biarlah aku bangkit seperti burung finiks yang bangkit dari abunya. Aku mengangkat diriku sendiri menuju kebangkitan, sebab aku punya kuasa dan daya atas kehidupanku. Aku bangkit lebih kuat. Aku bangkit lebih terang. Aku bangkit lebih indah. Lebih kuat dari Jupiter. Lebih terang dari Matahari. Lebih indah dari Venus. Seperti yang telah Dunia dan para Roh saksikan, ini adalah kehendakku, maka terjadilah.
Ritual selesai. Saya harap ritual ini bisa membantu kalian untuk menjadi diri yang lebih baik.